Bulan di haramkannya perang
Allah berfirman :
"...maka janganlah kamu menganiyaya diri kamu (dengan mengadakan peperangan) dalam bulan yg empat itu (bulan Dzulqo'dah, Dzulhijah, Muharrom dan Rajab).." (QS. at-Taubah 9:36)
Bulan disunnahkannya berpuasa
Dari Mujibah al-bahiliyah ra, Rasulullah saw bersabda :
"Berpuasalah pada bulan-bulan haram yakni Dzulqo'dah, Dzulhijah, Muharrom dan Rojab." (HR. Abu Dawud dan Ahmad).
Utsman ibn Hakim al-ansari bertanya pada Said ibn Jubair tentang berpuasa di bulan Rajab dan beliau berkata:
"Aku mendengar Ibn 'Abbas berkata: "Rasullullah pernah berpuasa terus menerus di bulan Rajab sehingga kami menyangka bahwa beliau tidak akan berbuka sama sekali, dlm kesempatan lain beliau jg tidak berpuasa terus menerus sehingga kami menyangka bahwa beliau tdk berpuasa sama sekali." (HR.Muslim dan Abu Dawud)
Puasa di bulan Rajab berpahala besar
Dari Sa'id bin Rasyid ra, Rasulullah saw, bersabda : "Siapa saja yang berpuasa sehari di bulan Rajab, maka ia laksana berpuasa setahun, jika berpuasa 7 hari maka ditutuplah untuknya pintu-pintu neraka jahannam, jika berpuasa 8 hari dibukakan untuknya 8 pintu surga, jika berpuasa 10 hari, maka Allah akan mengabulkan semua permintaannya." (HR. Thabrani).
Dalam hadits lain Rasulullah bersabda: "Dan siapa saja yang berpuasa selama 15 hari, maka akan diseru (namanya) oleh malaikat dari langit. "Sesungguhnya Allah telah mengampunkan dosanya yang telah lalu dan mulailah dengan amal baru". Dan siapa saja yang melebihkannya (berpuasa), maka akan dilebihkan oleh Allah. Di bulan Rajab Allah telah mengangkatkan Nabi Nuh as, ke dalam bahtera dan Nabi Nuh as memerintahkan semua yang bersamanya untuk berpuasa". (HR. Said Ibnu Abi Rashid)
Bulan pengampunan
Dari Ali Ibn Abi Thalib ra, Rasulullah Saw bersabda:
"Perbanyaklah beristighfar (memohon ampunan) di bulan Rajab, karena pada setiap saat di dalamnya, Alloh menyelamatkan (seorang) dari api neraka." (HR Dailami).
Bulan dianjurkannya Bershalawat
Rasulullah saw, bersabda :
"Pada malam mi'raj, saya melihat sebuah sungai yang airnya lebih manis dari madu, lebih sejuk dari air es dan lebih harum dari minyak wangi. Lalu saya bertanya pada Jibril as: "Wahai Jibril untuk siapakan sungai ini? Jibril as berkata: "Ya Muhammad sungai ini adalag untuk orang yang membaca Sholawat kepadamu di Bulan Rajab ini".
Terdapat satu malam yang mustajab
Rasulullah saw. bersabda: "Lima malam tidak ditolak berdoa di dalamnya: a. Malam pertama di dalam bulan Rajab, b. Malam Nisfu Sya'ban, c. Malam Jum'at, d. Malam hari raya Idul Fitri, e. Malam Hari raya Idul adha".
Semoga bermanfaat. (Fiqih Perempuan)